Penerimaan Peserta Didik Baru 2015/2016

Bergabunglah Bersama Kami, Darush Sholihin membentuk Generasi Muslim yang Cerdas, Cendekia, Agamis : “ Segera Daftar Putra Putri Anda”.

Peringatan Tahun Baru Islam 1436 Hijriyah

Dalam rangka menyambut Tahun Baru 1436 Hijriyah, keluarga Besar SD Islam Darush Sholihin menyelenggarakan kegiatan Darush Sholihin Bersholawat : “Doa bersama untuk keluarga besar SD Islam Darush Sholihin yang lebih baik”.

Jalan Santai SD Dalam Rangka Haflah Akhir Sanah 2014

Serangkaian kegiatan Haflah Akhir Sanah dan Wisuda Peserta Didik Tahun Ajaran 2013/2014

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

Sabtu, 22 Februari 2014

Liputan : Lomba Kemampuan Bahasa Inggris Tingkat SD Kec. Tanjunganom



Alhamdulillah itulah kata yang patut kita ucapkan ketika kita mendapatkan ni'mat dari Allah, Alhamdulillah siswa SDI kembali mampu berprestasi di ajang tahunan Lomba Kemampuan Bahasa Inggris tingkat SD Kecamatan Tanjunganom, Tahun 2014, yang di selenggarakan pada tanggal 22 Februari 2014, di SDN 1 Tanjunganom.
Seperti tahun sebelumnya, Mas Tegar Wahyu Agustian, siswa kelas 5 mampu kembali menjadi Runner Up pada lomba kali ini. Pada tahun sebelumnya ketika mas Tegar duduk di kelas 4 juga mampu menyabet juara II.
Namun ada yang berbeda pada tahun ini karena terjadi perolehan nilai yang imbang antara mas Tegar dan siswa dari SDN 2 Tanjunganom. Hasilnya draw, sehingga dilangsungkan babak ke 4 untuk menentukan Juara I. Namun sayang sekali pada babak ke 4 ini mas Tegar mampu menjawab namun kurang tepat. Sehingga Juara I kembali jatuh ke SDN 2 Tanjunganom.
Namun tidak mengapa, karna Juara II sudahlah cukup untuk membangkitkan motivasi bagi siswa-siswa lain di SDI untuk senantiasa terpacu semangatnya, belajar lebih giat, dalam materi pelajaran apapun, sehingga mampu menunjukkan bahwa anak SDI juga mampu Juara dalam bidang Bahasa Inggris.

Liputan : Tadabur Alam ke Situs Peninggalan Majapahit



 Kegiatan Tadabur Alam (TA) tahun pelajaran 2013-2014, yang sedianya akan dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2014, dibatalkan karena ada musibah meletusnya Gunung Kelud di Kediri Jawa Timur, yang berdampak pada buruknya cuaca akibat hujan debu Vulkanik.
Akhirnya kegiatan ini pun dapat dilaksanakan pada pada hari Kamis tanggal 20 Februari 2014, dengan tempat tujuan yang sama yaitu Museum Trowulan, Candi Brahu, dan Wihara Budha tidur di Trowulan, Mojokerto.
Pada destinasi pertama, siswa mengunjungi museum purbakala peninggalan kerajaan Majapahit (Museum Majapahit) yang didirikan oleh orang Jawa asli bernama R.A.A. Kromodjojo Adinegoro. Beliau adalah Bupati Mojokerto (1849-1916) yang sangat menaruh perhatian terhadap peninggalan arkeologi di Trowulan. Beliau bekerjasama dengan seorang Belanda bernama Ir. Henry Maclaine Pont. Museum ini didirikan pada tahun 1924.

Jumat, 14 Februari 2014

Pengumuman Libur

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Dikarenakan cuaca sedang memburuk dampak dari hujan abu vulkanik Gunung Kelud, maka besok hari Sabtu tanggal 15 Februari 2014 sekolah diliburkan.
Dan begitu juga dengan kegiatan Tadabur Alam ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Demikian ini pengumuman ini kami buat, semoga dapat menjadi himbauan bagi seluruh wali murid.
Terima Kasih
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Senin, 03 Februari 2014

Liputan : Ruang Memasak SDI



Di mana pun berada, Full day school atau sekolah dengan jam belajar lebih dari 8 Jam sehari tentu memiliki kegiatan ISHOMA, atau kepanjangan dari Istirahat Sholat dan Makan siang. Pada jam inilah para siswa-siswi beraktifitas untuk melaksanakan sholat dluhur secara berjamaah dan makan siang bersama di kelas masing-masing.
Begitu juga yang terjadi di SD Islam Darush Sholihin, Ketika jam makan siang semua siswa akan berkumpul di dalam kelas masing-masing untuk makan siang bersama dipimpin oleh ibu wali kelas. Kegiatan diawali do'a bersama, dengan do'a sebagai berikut :
اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ مَا رَزَقْتَنا وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Kemudian membuka bekal masing-masing. Disini nampak bekal anak-anak yang berneka ragam, terkadang anak yang memiliki lauk lebih banyak akan berbagi dengan temanya, sehingga secara otomatis anak-anak belajar untuk berbagi dan merasakan nikmatnya makan secara bersama-sama.